RadarGorontalo.com – SEKITAR pukul 12.00 Wita minggu (28/8), sebuah mobil Avanza dengan plat nomor cantik, menepi lalu parkir di depan salah satu toko penjual kue di Kota Gorontalo.
Berdasarkan informasi yang diterima tim investigasi seka une dari salah seorang anggota LSM menyebutkan bahwa, yang menggunakan mobil tersebut adalah Une (nama samaran), salah seorang oknum anggota DPRD dari salah satu daerah di Gorontalo bersama selingkuhnya.
Yakni Nuke (nama samaran)seorang mahasiswi di salah satu kampus ternama di Gorontalo, yang sudah 1,5 tahun menjalin asmara gelap dengan Une.
Namun saat turun, ternyata Une hanya sendirian. Ternyata informasi yang diterima tim investigasi seka une meleset, namun tim investigasi tak mau kehilangan momen. Dengan berbekal pengalaman yang ada, Tim investigasi tetap curiga, Une pasti punya tujuan tertentu mendatangi toko kue tersebut.
Dugaan ini ternyata benar, Une rupanya membeli kue ulang tahun ukuran besar warna merah muda, dipadu dengan lapisan coklat.
Dari pantauan tim investigasi seka une, dibagian atas kue tersebut tertulis selamat ulang tahun sayang. Mungkin ini kue ulang tahun istrinya?
Namun ternyata tidak. Pasalnya, lilin kue ultah yang diberikan pelayan toko ada dua, yakni angka angka 2 dan 5, yang artinya ini untuk ultah yang ke 25, sementara istri Une usianya sudah diatas 30 tahun.
Usai membeli kue, Une langsung tancap gas mampir disalah satu butik di pusat Kota Gorontalo. di butik ini Une membeli gaun pesta warna hijau, setelah itu Une meluncur lagi.
Saat dibuntuti, ternyata mobil Une meluncur ke salah satu rumah kos mewah di Kota Gorontalo. Setibanya di rumah kos, Une mengetuk pintu kamar dan tak lama kemudian Nuke dengan ramut sebahu menggunakan celana coklat (Cadeko) membuka pintu. Setelah itu Une langsung masuk, dan hingga pukul 15.30 Wita belum keluar dari kamar. (RG)