Gubernur Minta Masyarakat Sosialisasikan Larangan Mudik

RGOL.ID, GORONTALO – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie saat melaksanakan operasi pasar murah di Kabupaten Pohuwato dan Kabupaten Boalemo, Minggu (9/5), mengajak seluruh masyarakat untuk membantu mensosialisasikan larangan mudik lebaran guna mencegah makin meluas penularan Covid-19.

“saya bersama Forkopimda sudah mengecek perbatasan Gorontalo dan Sulawesi Tengah (Sulteng), bertemu dengan Wagub Sulteng, sehingga itu saya minta bantuan masyarakat untuk mensosialisasikan larangan mudik, dan seluruh pintu masuk Gorontalo ditutup,” ujar Rusli.

Gubernur juga meminta kepada masyarakat untuk memanfaatkan telekomunikasi yang sudah semakin canggih. “jangan bersedih ketika tidak bisa lebaran di kampung halaman, karena silahturahmi masih bisa terjalin melaui media telekomunikasi yang semakin canggih, baik melalui video call maupun telepon biasa untuk saling memaafkan,“ jelasnya Rusli.

Selain larangan mudik, Gubernur juga terus meminta partisipasi masyarakat dalam hal menaati protokol kesehatan. Apalagi saat ini Kabupaten Pohuwato dan Kabupaten Boalemo telah berada di zona hijau. “tadi saya senang kata pak bupati, di Boalemo hanya ada tiga yang positif dan sedang di rawat, kemungkinan beberapa hari lagi segera pulih, ini kabar baik, kita harus terus menekan angka penularan covid-19 di Gorontalo,“ paparnya.

Gubernur menyampaikan terima kasih untuk masyarakat yang sudah patuh, karena semua ini untuk keselamatan masyarakat. (awl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.