Karateker Pemuda Pancasila Gorontalo Temui Pj. Gubernur

GORONTALO – Jajaran MPW-PP atau Majelis Pimpinan Wilayah-Pemuda Pancasila Gorontalo menemui Pj. Gubernur Hamka Hendra Noer, dan Sekdaprov.

Kedatangan mereka untuk meminta dukungan dan support pemerintah pasca diterbitkannya surat penunjukan karateker oleh Majelis Pimpinan Nasional (MPN) PP untuk Gorontalo dibawah ketua karateker Benny Wijaya dan pelaksana harian Dr. Sahmin Madina.

Saat dihubungi Benny mengatakan, isi dari pertemuan itu selain meminta support juga menyampaikan alasan dibentuknya karateker untuk MPW PP Gorontalo.

” Ada beberapa hal, masalah konsolidasi organisasi yg tidak berjalan, jumlah anggota yang tidak meningkat 4 tahun terakhir, yang hanya 60 orang kurang lebih, dibuktikan dengan KTA yg Ter-update di BPKTA MPN PP, dan kurangnya komunikasi dgn pihak MPN sampe saat ini.” Ucapnya.

Sehingganya support pemerintah dalam rangka konsolidasi sampai tingkat kecamatan.
Selebihnya kami ditugaskan hanya untuk mensupport teman teman didaerah, tandas Benny.

Benny menegaskan pula, dirinya pribadi Tidak ada kepentingan politik atau apalah. “Kepentingan kami hanya menjalankan tugas organisasi yg di amanahkan agar eksistensi organisasi Pemuda Pancasila di Gorontalo bisa bangkit dan berkembang sperti dulu dan di wilayah lain,” ucap Benny wijaya.

Selain itu PP pula bisa menjaga bagaimana Pancasila sebagai ideologi bangsa ini ditengah tengah masyarakat. Bagaimana kita mencegah upaya upaya radikalisme, intoleransi, bahkan politik identitas.

” Dikomposisi karateker ini kami juga menempatkan ketua ketua MPC adalah karateker, mereka kami libatkan ditingkatan provinsi. Bahwa ada kekurangan yg dilakukan oleh MPW harus kita benahi bersama sama,”

“Saat ini kita mantapkan konsilidasi organisasi sampai tingkat basis dan memang harus kita laksanakan segera muswilub sesuai ketentuan AD/ART dan PO paling telat Agustus akhir,” paparnya.

Kedepan, kata sang aktivis ini masa konsolidasi ini akan berjalan mulai awal Juli hingga akhir Agustus, hingga kemudian Muswil PP Gorontalo digelar.

” Yah, semacam peremajaan pengurus sesuai dengan surat ditahun 2020 diseluruh Indonesia. Sebab di Indonesia sendiri ditahun 2022 sudah ada 14 daerah yang melaksanakan muswil, jadi Gorontalo sebaiknya secepatnya,” ujarnya.

Terakhir kata Benny, kami sangat membutuhkan suport pemerintah provinsi Gorontalo utk mendukung rencana konsulidasi organisasi sampe TK PAC/kecamatan Bahkan tingkat desa.

” Allhamdulilah pak Gubernur merespon positif apa yg akan di lakukan oleh karateker MPW pemuda Pancasila Gorontalo dan siap mensuport sampai terlaksananya muswil nanti,” ucap Benny.

Untuk PP Gorontalo sendiri yang masuk dalam kepengurusan karateker MPW selain Sahmin Madina, ada Elnino Mohi, Rahmat Mohamad, Iwan Adam, Rizal Datau, Iwan Koli, Alfian Kasim dan sederet nama lainnya (Qn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.