Kita Butuh Kakak Rachmat

KAKAK Rachmat itu bukan politisi, dia adalah Godfather. Nah, Gorontalo butuh seorang Godfather yang bisa menegur siapa saja, dan itu adalah Kakak Rachmat. “kita lia Kakak Rachmat benar-benar menjunjung tunggi gelar adat yang disandangnya,” kata Tomas (Tokoh masyarakat).

“NGOMONG-NGOMONG APA BENAR BELIAU MAU MAJU DI PILPRES, BUKAN DI PILGUB,” TANYA TOPO (TOKOH POLITIK). Mendengar pertanyaan itu, Tomas sudah tau kemana arahnya. “wey, beliau itu kelasnya sudah nasional, panggungnya Pilpres bukan Pilgub, ana so bilang tadi, beliau itu Godfather, dia bisa bikin Gubernur, bisa juga menegur Gubernur, kan bagus kalau nanti ada orang yang bisa tegur Gubernur, kita tak lagi butuh figur central, tapi yang kita perlukan adalah sosok yang bisa menegur kepala daerah, maka dibutuhkan seorang Godfather,” kata Tomas. “TETAPI KALAU BELIAU JADI GUBERNUR KAN LEBE BAGUS,” KATA TOPO.

“Buat ente bagus dan memang bagus, tetapi sayang  kelasnya bukan lagi daerah, tetapi negara, terus terang ana bangga ada putra Gorontalo disebut-sebut maju di Pilpres, apalagi sudah maju dan menang,” kata Tomas.

“MAJU DI PILPRES TIDAK GAMPANG BOS, SO MUSTI DARI JAWA, SEMENTARA RG DARI GORONTALO,” KATA TOPO. “memang betul ente bilang, tapi jangan lupa Wapres dan juga Presiden pernah dari Gorontalo, makanya ana bilang tadi ana bangga kalau RG maju Di Pilpres, karena memang tidak gampang, cuma ana mo kase inga kalau beliau maju, torang samua harga mati for RG,” kata Thomas.

MENDENGAR ITU TOPO TERSENYUM, LALU DENGAN LIRIH DIA MENGATAKAN KALAU RG SANGAT DEKAT DENGAN GORONTALO, MAKA HARUS MENDAPATKAN DUKUNGAN SEBESAR SEBESARNYA. “memang harus bagitu namanya putra daerah harus di dukung, biar nanti mo kalah,” kata Thomas. “BARU SIAPA YANG MO JADI GUBERNUR NANTI,” TANYA TOPO. “menurut ente siapa,” pancing Tomas.

“KALAU MENURUT ANA PARTAI-PARTAI BERTEMU LALU AJUKAN BEBERAPA NAMA, SIAPA DARI NASDEM, SIAPA DARI GOLKAR, DAN SIAPA DARI PPP,  PDIP, DAN GERINDRA, LALU KITA LEPAS MEREKA BERKOMPETISI,” KATANYA. *

Jangan Lewatkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.