RGOL.ID GORONTALO – Aleg DPRD Kota Gorontalo Mucksin Brekat dan keluarga menerima ucapan bela sungkawa secara langsung dari sejumlah tokoh, pejabat dan masyarakat di kediamannya di Jl.Gn.Tilong Kabila , Kel.Biawu pada Takziyah hari ke-5 Almarhumah Ibunda tercinta AISA BINTI GAFAR SUNGE,Jumat (17-12-2023)
Pada malam takziah tersebut, terlihat Wakil Ketua Komisi B tersebut disambangi oleh rekan rekannya,mereka sengaja datang untuk memberi energi positif kepada Mucksin yang sedang berduka.
Hal itu pun membuat Politisi Demokrat ini tampak tersenyum dan mengucapkan terima kasih.

Pasalnya Takziyah tersebut sebelumnya di selimuti hujan keras tetapi tak menyelutkan para rekan, keluarga dan masyarakat Menghadiri untuk mengucapkan turut berbela sungkawa.
Pada sambutannya Mucksin mengucapkan sangat berterima kasih yang terhingga atas kedatangan untuk melakukan doa untuk almarhumah Ibunda tercinta.

“Saya Mucksin Brekat mengucapkan sangat berterima kasih atas kehadiran bapak ibu semua yang meluangkan waktu untuk bersama sama berdoa pada malam Takziyah ke 5 untuk Ibunda Kami AISA BINTI GAFAR SUNGE,Serta pada keluarga Brekat, Sunge, Mohamad, Keluarga Taha, Huntuyungo, dan Keluarga Sawaludin dan juga Komunitas Sagela Gorontalo yang turut mengambil bagian dalam pada acara ini”,Pungkasnya

Acara ini pun ditutup oleh siraman rohani dari Ust, Hi. HUSNI IDRUS, Lc dengan tajuk ceramah Tidak Ada Yang Abadi.


