GORONTALO (RGOL.ID) – Ini penjelasan Sekda Kabgor soal pengadaan Mobil Dinas (Mobnas) Bupati Gorontalo. Sebenarnya Mobnas itu kata Dr. Roni Sampir sudah dianggarkan sejak lama dan penganggarannya pun sudah sesuai aturan.

Menurut Sekda lagi, sesuai aturan seorang Kepala Daerah harus punya dua Mobnas yang satu untuk operasional Bupati sehari-hari sedang yang satunya untuk melayani tamu.

Tetapi selama ini, Bupati Nelson hanya menggunakan satu mobil Dinas, karena sejak 3 tahun lalu beliau belum setuju pembelian Mobnas.

Salah satu alasannya adalah Covid-19. Satu hal lagi kata Sekda, pembelian Mobnas kali ini, Bupati sengaja membeli jenis mobil listrik. Ini untuk memberi contoh agar kita semua mulai menggunakan mobil listrik.

Lagi pula harga Mobil Listrik ini hanya Rp600 jutaan, sementara kalau beli mobil Camry harganya di atas Rp800 jutaan.

Tidak hanya harganya yang beda jauh, tetapi juga mobil listrik ini sangat hemat bahan bakar. Selama ini biaya untuk bahan bakar Mobnas Bupati setiap bulannya mencapai Rp6 jutaan, sementara untuk mobil listrik biayanya hanya Rp1 jutaan per bulan, itu artinya setiap bulan mobil listrik ini bisa menghemat anggaran BBM Rp5 jutaan.

Namun demikian, Bupati memilih membeli mobil listrik karena ada alasan yang sangat kuat yaitu ramah lingkungan. (LaAwal-46)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.