
Zudan : Jangan Takut Keluar dari Zona Nyaman
RadarGorontalo.com – Dipastikan pelantikan pejabat yang akan menduduki jabatan di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) baru, akan berlangsung akhir tahun 2016 ini. Plt Gubernur Zudan Arif Fakrulloh, meminta kepada BKPAD untuk menjadwalakn pelantikan pejabat baru, 25 – 30 Desember nanti. “Saya minta ditanggal tanggal ini, tidak ada ibu bapak pejabat yang keluar daerah, nanti semuanya akan kita lantik bersama,” kata Zudan, disela sela pembinaan pejabat eselon II, III dan IV dilingkungan Pemprov, yang berlangsung di Gedung Belle Li Mbui, jumat (09/12)sore.
Pada kesempatan itu, Zudan juga memberikan support kepada seluruh pejabat yang hadir, dimana nantinya pada OPD baru, hanya ada sekitar 636 pejabat yang akan mendapatkan jabatan, sementara 124 ASN eselon II, III dan IV yang tidak lagi menduduki jabatan tertentu. “Insya Allah kita semua bisa ikhlas jika memang nantinya ada diantara kita ini yang tidak lagi mendapat jabatan. Ini adalah fakta yang harus kita hadapi. Untuk itu, saya minta Baperjakat untuk menyusun instrumen yang objektif dan adil. Namun saya yakin semua ASN di Gorontalo bagus bagus, kinerjanya cukup baik,” tambahnya.
Diungkapkan bahwa, bagi mereka yang tidak mendapatkan jabatan nanti, tidak boleh berkecil hati, karena masih banyak alternatif lain. “Saya ingin mengajak ibu dan bapak yang tidak mendapatkan tempat, untuk keluar dari zona nyaman, kita awali hidup baru. Ada banyak tawaran jabatan fungsional yang sudah menunggu, hanya seringkali kita belum mencobanya, maka merasakan tidak suka. Pekerjaan yang paling nikmat bagi saya adalah menjadi dosen, guru atau widyaiswara. Jabatan struktural hanya terminal, ibu dan bapak silahkan beralih ke jabatan fungsional, sekarang pun boleh bisa beralih,” kata Zudan. Tawaran jabatan fungsional yang dimaksud Zudan antaranya dose, guru, widyaiswara, peneliti, auditor, penyuluh, perencana dan masih banyak lagi. “Inilah kawasan baru yang terbuka luas, pangkat dan golongannya bisa naik dua tahun sekali. Untuk itu, saya ingin menyampaikan bahwa kunci keberhasilan seorang ASN, adalah ikhlas, tetap pada orbitnya, ASN jangan ragu untuk bergerak, maju dan tumbuh.
Sehingga besok kalau ibu bapak dipindah, itu dalam rangka bergerak untuk lebih maju. Yang terakhir, ASN harus adaptif, bisa bergerak cepat,” ujarnya. Diakhir penyampaian, Zudan berharap perubahan OPD nanti, bisa membawa perubahan yang baik dalam kinerja untuk pembangunan di Provinsi Gorontalo yang lebih cepat dan maju. (RG-25)