Wed. May 8th, 2024
    Gubernur Gorontalo terpilih Rusli Habibie menemui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo,
    Gubernur Gorontalo terpilih Rusli Habibie menemui Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo,

    RadarGorontalo.com – Penantian panjang rakyat Gorontalo untuk pelantikan Gubernur pilihan mereka akhirnya tiba juga. Tanggal 12 nanti Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih akan dilantik oleh Presiden Jokowi di Istana. Drs. H. Rusli Habibie, M.Ap dan DR. Drs. H. Idris Rahim, MM akan dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo bersama tiga pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur lainya yakni Sulawesi Barat, Bangka Belitung dan Papua Barat. Ini tentu saja kabar gembira bagi rakyat Gorontalo terutama semua pendukung pasangan NKRI. Betapa tidak, setelah hari pemilihan sampai sekarang ini para pendukung Rusli-Idris sangat tak sabar menanti hari pelantikan ini.

    ”Hari Jumat sore, (dilantik kepala daerah) Banten, Gorontalo, Sulawesi Barat, Bangka Belitung, Papua Barat, plus Wagub Riau yang kosong,” kata Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo di Kemendagri, Jakarta, kemarin (9/5) kepada Jawa Pos.

    Lima provinsi tersebut, lanjut dia, merupakan daerah yang masuk tahap pertama. Sebab, masa jabatan kepala daerah di wilayah itu sudah habis. Selain lima provinsi tersebut, ada kepala daerah di 29 kabupaten kota/lainnya yang masuk pelantikan tahap pertama. Hanya, pelantikannya berlangsung di ibu kota provinsi masing-masing. ”Sama, serentak juga, tetapi (hari pelantikannya) mundur 22 Mei,” imbuhnya. Sebanyak 29 kabupaten/kota tersebut, antara lain, Kabupaten Tapanuli Tengah, Banjarnegara, Kulon Progo, Flores Timur, Barito Selatan, dan Kota Salatiga.

    Untuk daerah lainnya, lanjut Tjahjo, pihaknya sudah menjadwalkan dua tahap pelantikan lanjutan. Yakni, tahap kedua pada Juni dan tahap ketiga pada Oktober. ”Aceh itu tahap kedua, terus DKI Jakarta nanti Oktober,” terangnya.

    Sementara terinformasi puluhan ribu pendukung NKRI akan sujud syukur penyambutan Rusli-Idris di Bandara Djalaluddin Gorontalo. Selain berdoa, mereka akan menyambut Rusli dengan bunga dengan harapan Rusli kedepan menjadi bunga yang selalu mekar bagi seluruh rakyat Provinsi Gorontalo. (rg-50)

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.