Rusli Terima Penghargaan Wredatama Nugraha Utama

Gubernur Drs. H. Rusli Habibie, M.Ap saat menerima penghargaan Wredatama Nugraha Utama dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI), Senin (10/10)
Gubernur Drs. H. Rusli Habibie, M.Ap saat menerima penghargaan Wredatama Nugraha Utama dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI), Senin (10/10)

Kontribusi Positif Majukan Pembangunan

RadarGorontalo.com – Gubernur Gorontalo Drs. H. Rusli Habibie, M.Ap yang juga Ketua DPD I Partai Golkar Gorontalo menerima tanda kehormatan Wredatama Nugraha Utama dari Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI). Penghargaan itu diserahkan secara langsung oleh Ketua Umum PWRI, Prof. Haryono Suyono, di Grand Place, Kota Gorontalo, kata Karo Humas Pemprov Sukri Suratinojo, Senin (10/10).

Saat penyerahan penghargaan itu, Gubernur Rusli Habibie menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian pengurus besar PWRI Pusat yang telah memberikan penghargaan dan tanda kehormatan Wredatama Nugraha Utama atas karya kepedulian terhadap kesinambungan PWRI dalam memberikan kontribusi positif memajukan pembangunan secara nasional. “Terima kasih pak Prof, tapi bagi saya penghargaan ini bukan milik saya tapi penghargaan ini milik rakyat Gorontalo,” kata Gubernur Rusli Habibie, usai perayaan HUT PWRI ke-54 Provinsi Gorontalo sekaligus penganugerahan tanda kehormatan Wredatama Nugraha Utama tahun 2016 kepadanya, serta pelantikan pengurus cabang PWRI Kabupaten/Kota.

Prof. Hayono Suyono, Ketum PWRI mengatakan, tanda kehormatan Wredatama Nugraha Utama kepada Rusli Habibie tersebut diberikan karena perubahan besar di Provinsi Gorontalo, terutama dibidang pembangunan. Menurutnya, kemajuan bandara Djalaluddin Gorontalo, yang dulu bandarannya kecil dan sederhana, tapi sekarang sudah sangat bagus bahkan lebih bagus dari daerah-daerah lainya. “Saya bertanya dalam hati apakah saya mendarat di bandara Provinsi atau Kabupaten? Nah, kemarin saya kaget ketika mendarat di Gorontalo, melihat airportnya, saya bertanya lagi, apakah saya salah mendarat di Provinsi lain? Ternyata saya salah, ini benar bandara Gorontalo. Ini ternyata bandara yang baru, ada belalai (garbarata) dan ada fasilitas lainnya yang modern, sama dengan bandara internasional lain, bahkan di Amerika,” puji Prof. Hayono Suyono, kepada Gubernur Rusli Habibie, kemarin.

Saat makan kata Prof. Suyono, “ternyata ikan masih segar, lalu saya tanya apakah ikan ini sudah masuk kulkas? ternyata ini ikan segar. Katanya ikan di sini sekali mati, ditangkap, dimatikan lalu di masak. Dan ini ikan khusus Gorontalo. Sambalnya juga mantap, sambalnya tidak menyebabkan sakit perut, sehingga yang usia 80 tahun seperti saya, tidak takut makan sambal Gorontalo,” ungkapnya memuji enaknya masakan Gorontalo. (rg-50)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.