Wed. May 8th, 2024
    Penyaluran Baju APD (Hazmat) di beberapa puskesmas di kabupaten Gorontalo oleh Aleg Gerindra Deprov, Siti Nurain Sompie. (Foto:dok)

    RGOL. ID. GORONTALO – Gerindra DPR Provinsi Gorontalo terus memberikan Yang terbaik bagi masyarakat dan petugas medis ditengah penyebaran wabah Covid-19 didaerah.

    Seperti Yang ditunjukan oleh Srikandi Deprov, Siti Nurain Sompie, Jumat (17/4) kali ini, saat menyambangi beberapa pusat kesehatan masyarakat, puskesmas- puskesmas Yang ada di Kabgor.

    ” Ya, kali ini sebagai bentuk kepedulian itu. Inisiatif kami Gerindra Gorontalo mencoba membagikan APD bagi tenaga medis puskesmas. ” ungkapnya.

    Menurut Siti Nurain, APD Yang dibagikan berupa baju pelindung diri (Hazmat) di puskesmas Limboto, Limboto Barat, Telaga dan Pulubala.

    Dipilihnya puskesmas ini kata Siti Nurain mereka adalah orang-orang yang selalu berada digaris depan, berjibaku dengan penanggulangan wabah, agar masyarakat kita di Gorontalo selalu terjaga kesehatannya.

    ” Itulah alasan kami, mengapa mereka kami berikan APD berupa baju pelindung. Karena saat ini, itu sangat mereka butuhkan sebagai orang yang siap digaris depan, penanggulangan wabah, ” tukas Nurain.

    Kedepan kata Ia, pembagian puluhan masker bagi masyarakat umum dan tenaga medis juga disiapkan, lagi lagi untuk mencegah pandemi global ini.

    ” Bukan hanya itu, saya juga berinisiatif akan melakukan penyemprotan desinfektan dibeberapa fasilitas umum, sekolah, perkantoran hingga pasar pasar lokal biar aman. Dan kita semua terjaga dari penyebaran virus covid19. Karena dengan bersama sama kita melawannya, insya allah wabah ini akan segera berakhir, ” harap Aleg Provinsi asal kabupaten ini. (Qn)



    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.